top of page
admin

Kecoa Madagaskar Bukanlah Hewan Menjijikan, Simak Fakta Berikut!


foto oleh kompas.com


Kecoa merupakan salah satu hewan yang identik dengan hal menjijikan. Hampir di semua tempat kotor, pasti ditemukan kecoa. Tapi tahukah Anda ternyata ada jenis kecoa yang bisa dipelihara. Fakta lainnya, tidak semua kecoa itu menjijikan. Buktinya, kecoa madagaskar termasuk jenis kecoa yang bisa dipelihara. Kecoa jenis ini tidak seperti kecoa pada umumnya karena memiliki bentuk yang menarik.

Selain bentuknya menarik, hewan ini mempunyai ukuran lebih besar dibandingkan jenis kecoa pada umumnya. Panjang tubuhnya bisa mencapai 8 cm dengan perpaduan warna hitam dan coklat. Memiliki bentuk yang unik, kecoa ini mampu menarik perhatian tersendiri untuk dijadikan hewan peliharaan. Di kalangan pecintanya, kecoa ini dikenal dengan istilah Hissing Cockroach.


Desis Kecoa Madagaskar Yang Memikat Perhatian

Kecoa madagaskar mempunyai kemampuan mengeluarkan desisan ketika tubuhnya tertekan. Desis nyaring yang dihasilkan merupakan bentuk perlindungan diri. Saat terancam pemangsa, desisannya bisa digunakan untuk mengejutkan predator. Sesuai namanya, kecoa ini berasal dari Hutan Madagaskar tepatnya di sebelah timur Afrika.

Hutan Madagaskar yang memiliki temperatur tidak menentu menjadikan kecoa ini mampu bertahan dalam semua cuaca. Karena ketahanan inilah tidak heran jika banyak orang yang semakin tertarik menjadikannya sebagai hewan peliharaan.


Fakta Kecoa Madagaskar Bukanlah Hewan Yang Menjijikan

Memelihara kecoa madagaskar bisa menjadi pilihan terbaik untuk Anda yang ingin memiliki hewan peliharaan tanpa harus repot mengurusnya. Gerakan kecoa yang lambat, membuat Anda lebih mudah untuk menangkapnya. Selama tidak merasa terancam, mereka tidak akan kabur saat dipegang. Berikut ini beberapa fakta menarik lain dari jenis kecoa Hutan Madagaskar yang harus Anda ketahui.

1. Habitatnya Di Pohon-Pohon Kayu

Hewan ini berasal dari Madagaskar. Habitatnya bukan tempat kotor seperti selokan, melainkan pohon-pohon kayu yang sudah membusuk. Kecoa ini bukanlah hama menjijikan yang bisa menimbulkan ketidaknyamanan.

2. Tidak Berbau

Kecoa madagaskar berbentuk oval, mengkilap dan tidak mempunyai sayap. Tidak ada bau menyengat yang ditimbulkan dari hewan ini. Karena seperti yang disebutkan sebelumnya, mereka tidak hidup di lingkungan kotor yang menimbulkan bau khas.

3. Berumur Panjang

Pada dasarnya kecoa termasuk serangga yang bisa bertahan hidup dalam semua keadaan. Kecoa mampu hidup tanpa kepala selama satu minggu dan bisa hidup tanpa makanan selama satu bulan. Namun, untuk jenis kecoa satu ini umurnya lebih panjang dari kecoa lain yaitu mencapai usia 5 tahun.

4. Ternak Kecoa

Jenis hewan ini bisa dipelihara dan diternakan. Dalam sebuah peternakan milik penguasaha asal China yaitu Wang Fuming, kecoa ini dimanfaatkan sebagai bahan panganan, obat-obatan dan kosmetik. Hal ini tentu saja tidak akan dimiliki oleh jenis kecoa pada umumnya yang bisa Anda temukan di rumah. Hewan ini juga mulai dibudidayakan di Indonesia, silahkan cek di marketplace jika Anda tertarik membelinya.

5. Dijadikan Hewan Peliharaan

Keunikan bentuk yang berbeda dengan kecoa lain dan tidak berbau, menjadikan kecoa madagaskar bisa dipelihara. Gadis asal Amerika Serikat yang bernama Shelby Counterman adalah pemelihara kecoa jenis ini. Di rumahnya sudah ada ribuan kecoa yang ia pelihara.

Memelihara hewan tidak selalu harus hewan lucu dan ukurannya yang besar. Anda bisa dengan mudah memelihara kecoa yang habitat aslinya dari Madagaskar ini di rumah. Jenis kecoa ini sama sekali tidak menjijikan. Daya tariknya tidak lain karena keunikan dan tampilan yang berbeda dari kecoa lain.


Untuk Anda yang tertarik memeliharanya dan belum paham perawatannya yang baik, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter hewan terdekat. Nah, itulah penjelasan mengenai fakta kecoa madagaskar yang bisa diketahui. Bagaimana, sudahkah Anda berniat memelihara hewan unik satu ini?

27 views2 comments

2 commentaires


WKDU TRBD
WKDU TRBD
29 déc. 2024

代发外链 提权重点击找我;

谷歌蜘蛛池 谷歌蜘蛛池;

Fortune Tiger Fortune Tiger;

Fortune Tiger Slots Fortune…

谷歌权重提升/ 谷歌权重提升;

谷歌seo 谷歌seo;

מכונות ETPU מכונות ETPU;

Машини ETPU Машини ETPU

ETPU-Maschinen ETPU-Maschinen

EPS-машины EPS-машины

ЭПП-машины ЭПП-машины� بي يو

ETPU maşınları ETPU maşınları

ETPUマシン ETPUマシン

ETPU 기계 ETPU 기계

J'aime

AVXJ KAZD
AVXJ KAZD
27 déc. 2024

代发外链 提权重点击找我;

google留痕 google留痕;

Fortune Tiger Fortune Tiger;

Fortune Tiger Fortune Tiger;

Fortune Tiger Slots Fortune…

站群/ 站群;

万事达U卡办理 万事达U卡办理;

VISA银联U卡办理 VISA银联U卡办理;

U卡办理 U卡办理;

万事达U卡办理 万事达U卡办理;

VISA银联U卡办理 VISA银联U卡办理;

U卡办理 U卡办理;

온라인 슬롯 온라인 슬롯;

온라인카지노 온라인카지노;

바카라사이트 바카라사이트;

EPS Machine EPS Machine;

EPS Machine EPS Machine;

EPS Machine EPS Machine;

EPS Machine EPS Machine;

J'aime
Post: Blog2 Post
bottom of page