top of page
admin

Ini Dia Rekomendasi Pakan Untuk Landak Mini Kesayangan Anda


foto oleh pixabay


Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata “Landak”? mungkin sebagian dari Anda akan merasa takut dengan hewan ini. Tentu saja, hal ini disebabkan lantaran Landak memiliki sekumpulan duri yang tumbuh di punggungnya sehingga memberikan kesan agak “menakutkan”.

Berbeda dengan Landak pada umumnya, ada salah satu jenis Landak yang cukup menggemaskan serta bisa dipelihara di rumah layaknya hewan peliharaan pada umumnya. Ya, itu adalah Landak Mini.

Saat ini Landak Mini menjadi salah satu hewan yang populer dan dipelihara banyak orang. Selain ukurannya yang hanya sebesar telapak tangan orang dewasa. Hewan ini juga termasuk golongan hewan nocturnal alias memiliki waktu aktif di malam hari.

Sementara itu, di siang hari Landak Mini cenderung lebih pasif. Oleh karena itu, hewan ini sangat cocok untuk Anda yang memang sibuk di siang hari karena Anda tetap bisa bermain dengan Landak Mini kesayangan Anda di malam hari.

Nah, kali ini Penulis akan memberikan beberapa rekomendasi Pakan Landak Mini terbaik. Simak ulasannya di bawah ini ya :


Lima Jenis Pakan Landak Mini


1. Pakan Hewan yang tersedia di Pet Shop

Rekomendasi Pakan Landak Mini yang pertama adalah makanan kemasan yang dijual di pet shop. Anda bisa berkonsultasi dengan pihak pet shop tersebut tentang pakan kemasan terbaik untuk Landak Mini kesayangan Anda.

Akan lebih baik pula apabila Anda memilih pakan yang mengandung 30% protein dan memiliki kandungan yang lebih rendah lemak. Hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya obesitas pada Landak Mini kesayangan Anda.


2. Serangga

Pada dasarnya, Landak merupakan hewan insektivora atau hewan pemakan serangga. Sesekali mungkin Anda perlu memberinya makan dengan berbagai jenis serangga seperti jangkrik, ulat Hong Kong atau Ulat Bambu. Khusus untuk ulat hongkong, saat ini sudah banyak yang membudidayakanya sehingga mudah untuk didapat.

Namun, Anda juga perlu memerhatikan intensitas pemberian pakan ini ya.


3. Buah segar

Pakan Landak Mini selanjutnya yang bisa Anda berikan adalah buah segar. Seperti yang kita ketahui, buah-buahan segar memiliki kandungan vitamin yang baik.

Bukan untuk manusia saja, namun juga untuk hewan kesayangan Anda. Namun, jangan terlalu sering memberikannya pada Landak Mini Anda ya.

Ada beberapa rekomendasi buah yang cocok dijadikan Pakan Landak Mini. Seperti contohnya, Apel, Pisang, Pir dan Melon.


4. Daging dan telur ayam matang

Landak Mini kesayangan Anda juga bisa memakan daging dan telur ayam matang yang telah Anda olah dengan baik lho. Tentu saja, tanpa tambahan bumbu seperti garam dan micin sama sekali.

Kandungan protein yang terdapat dalam makanan tersebut akan membantu pertumbuhan dan perkembangan Landak Mini tersebut.


5. Sayur

Rekomendasi Pakan Landak Mini terakhir adalah sayur. Setelah memberikan cukup protein serta vitamin.

Anda sebaiknya juga mencukupi kebutuhan serat Landak Mini Anda dengan memberinya cukup sayur. Seperti, sayur Wortel, Brokoli dan Tomat.


Itulah rekomendasi Pakan Landak Mini yang bisa Anda jadikan referensi. Dengan memberinya pakan yang sesuai maka Landak Mini Anda akan selalu terjaga kesehatannya serta terhindar dari penyakit diabetes yang bisa mengincarnya. Ada baiknya pula Anda memerhatikan beberapa faktor lain seperti usia dalam pemberian pakan ini. Selain itu, Anda juga harus menjaga keseimbangan takaran pakan yang Anda berikan.

81 views0 comments

Comments


Post: Blog2 Post
bottom of page